Kinerja Juni 2021

Berikut laporan kinerja setengah semester kami.

Sekapur Sirih

Sedikit info, saya rutin melaporkan kinerja investasi (pribadi) sejak blog ini terbit pertama kali pada 2010. Hanya rutinitas dan frekuensi yang kadang berubah, minimal setiap tahun terbit. Sekarang kami terbitkan 3 bulanan.

Pelaporan ini hanya dimaksudkan sebagai edukasi.

Pertama, untuk menjelaskan bahwa dalam investasi semua bisa naik atau turun. Maksud lain, tentu saja sebagai rekaman perjalanan pribadi.

Saya berusaha melaporkan angka-angka di sini dengan “nada” senetral mungkin, seperti sajian tabel ringkas, tidak ada penekanan kinerja apa pun. Semua dalam bentuk relatif, tidak terkait nominal rupiah, hanya persentasi berdasarkan kinerja per periode investasi (holding period). Biarkan angka saja yang bicara, bukan penekanan nilai atau grafik.

Semua adalah kinerja riil dari investasi uang pribadi saya dan keluarga. Tidak ada dana orang lain yang terlibat.

Perjalanan Masih Jauh

Jika tema sebelumnya adalah perjalanan mengejutkan. Tiga bulan kemudian, saya merasa perjalanan ini masih jauh. Sejatinya setiap investor saham harus mempersiapkan mindset bahwa perjalanannya jauh.

Pertama, program vaksinaksi ternyata berjalan lebih lambat dari perkiraan kita semua. Kedua, efek pandemi masih berisiko terhadap keselamatan masyarakat dan juga ekonomi. Adanya varian delta yang ditengarai muncul pertama kali di India mengganggu kenyamanan kita semua meski beberapa negara sudah beraktivitas layaknya sebelum ada pandemi.

Pada periode kedua ini saya masih mempertahankan strategi terkonsentrasi ke beberapa saham. Alasannya sederhana, mereka adalah perusahaan-perusahaan di sektor yang cenderung aman. Sangat aman bahkan di kala pandemi ini. Tidak semua orang harus melakukan strategi konsentrasi. Ingat, strategi konsentrasi bisa berpengaruh terhadap portofolio investasi, yang bisa membuat fluktuatif tidak berkorelasi dengan pasar. Baik ke atas atau ke bawah. Mengingat berbagai opsi dan peluang yang saya punya, saya mengambil kesempatan ini setelah lama meninggalkan strategi konsentrasi pasca 2011 lalu.

Perjalanan kita sepertinya masih jauh. Tahun 2021 merupakan ujian bagi kita semua. Semoga kita semua beruntung.

Akhir kata, selalu optimis, jaga kesehatan, dan tidak lupa berdoa yang terbaik untuk keselamatan kita semua.

Salam hangat,

Arif Widianto,
Founder Bolasalju

Ringkasan Kinerja Investasi Juni 2021

Ini adalah ringkasan kinerja semua portofolio investasi yang saya kelola. Masing-masing kinerja berikut, baik bulanan dan tahunan, selalu dibandingkan dengan IHSG sebagai benchmark karena horizon saya terlalu luas. Saya percaya IHSG punya potensi return lebih besar dibanding indeks lainnya dengan stabilitas lebih bagus.

Rekening investasi yang dikelola dengan strategi aktif (value investing) adalah Portofolio Bolasalju dan Keluarga. Rekening investasi Berkala adalah dana tabungan anak yang dikelola dengan strategi dollar cost averaging (nyicil) atau berkala, buy and hold.

Ringkasan Kinerja Investasi Juni 2021 (klik untuk versi besar)
Ringkasan Kinerja Investasi Juni 2021 (klik untuk versi besar)

Detail Kinerja

Informasi kinerja masing-masing portofolio ada di bawah. Semua kinerja portofolio dihitung memakai model reksadana menimbang nilai bersih aset: a) investasi (kas dan nilai pasar saham); b) menyertakan realisasi keuntungan/kerugian; c) dan hasil dividen.

Bolasalju

Kinerja Portofolio Bolasalju

Portofolio Bolasalju adalah sebagai edukasi berisi contoh dari langkah investasi jangka panjang menggunakan strategi aktif, khususnya berdasarkan paradigma investasi nilai (value investing). Member Klub Investor Bolasalju bisa melihat ke belakang bagaimana dan kapan portofolio ini dibentuk. Ekspektasi lain dari portofolio ini sebagai sebuah cara kami untuk menguji dan mengevaluasi strategi investasi yang kita lakukan.

Kami tidak memberi rekomendasi karena asumsi risiko dan ekspektasi tiap orang berbeda. Kita semua bisa salah dalam memilih saham dan melakukan operasi investasi.

Kinerja Portofolio Bolasalju Juni 2021 (klik untuk versi besar)
Kinerja Portofolio Bolasalju Juni 2021 (klik untuk versi besar)

Baca selengkapnya di halaman Ide Bolasalju.

Berkala

Kinerja Portofolio Investasi Berkala

Portofolio investasi berkala adalah sebuah upaya pembuktian kecil strategi investasi berkala dari tabungan anak. Kami memutuskan menaruh tabungan dalam bentuk saham karena kebutuhan uangnya masih lama. Kami memandang dividen tahunan dari saham sudah setara dengan suku bunga tabungan. Portofolio dikelola menggunakan strategi investasi pasif dengan paradigma investasi berkala (dollar cost averaging). Ikuti edukasinya (gratis).

Kinerja Portofolio Berkala Juni 2021 (klik untuk versi besar)
Kinerja Portofolio Berkala Juni 2021 (klik untuk versi besar)

Keluarga

Kinerja Portofolio Investasi Keluarga

Portofolio Investasi Keluarga adalah dana investasi pribadi (keluarga) yang saya kelola sejak akhir 2010. Portofolio ini dikelola mengaplikasikan strategi investasi aktif dengan mengikuti paradigma value investing. Model pemikiran investasi saya adalah 40% Graham dan 60% Buffett/Munger/Fisher. Saya tidak pernah membuka dan memberi tahukan isi portofolio ini kepada pihak lain.

Kinerja Portofolio Keluarga Juni 2021 (klik untuk versi besar)
Kinerja Portofolio Keluarga Juni 2021 (klik untuk versi besar)

Anda tunduk pada Disclaimer.